Persiapan Festival Semarapura ke-7, Fokus pada Kebersihan dan Keamanan
GOOGLE NEWS
BERITAKLUNGKUNG.COM, KLUNGKUNG.
Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, bersama Sekretaris Daerah Anak Agung Gede Lesmana, menghadiri rapat persiapan Festival Semarapura ke-7 di Ruang Rapat SMK PGRI Klungkung, Jumat (7/3).
Festival ini akan berlangsung pada 28 April - 1 Mei 2025 dengan berbagai kegiatan menarik, seperti pameran UMKM, kuliner, serta hiburan.
Mengusung tema "Nayaka Maetala Udayana" yang berarti kebangkitan tanah kelahiran di tangan pemimpin bijaksana, festival ini diharapkan memberikan dampak positif bagi masyarakat Klungkung.
Dalam rapat tersebut, Wabup Tjok Surya menekankan pentingnya menjaga kebersihan dan keamanan selama festival berlangsung.
Ia menegaskan bahwa penggunaan kantong plastik serta botol plastik sekali pakai dilarang, guna menjaga kelestarian lingkungan.
"Selama kegiatan, kebersihan dan keamanan harus menjadi prioritas utama. Penggunaan plastik sekali pakai tidak diperbolehkan," tegasnya.
Wabup juga berharap seluruh rangkaian acara dapat berjalan lancar dan sukses.
"Semoga festival ini dapat berlangsung dengan aman dan memberikan manfaat bagi masyarakat," ujarnya.
Festival Semarapura ke-7 diharapkan menjadi ajang promosi budaya, ekonomi kreatif, serta pariwisata Klungkung yang lebih maju dan berdaya saing.
Editor: Aka Kresia
Reporter: bbn/tim